Housing-Estate.com, Jakarta - Apartemen The Green Pramuka
adalah satu dari sekian apartemen di ibu kota yang harganya cukup
terjangkau masyarakat kelas menengah. Lokasinya dekat dengan pusat
bisnis dan perkantoran di Jl DI Panjaitan, di perbatasan antara Jakarta
Timur dan Jakarta Utara.
Di atas lahan seluas 12,9 ha PT Duta Paramindo Sejahtera akan
mengembangkan 12 tower, dimana setiap towernya terdiri atas 1,000 unit.
Menurut Andreka Irvandawisnu, Promotion Managernya, sejak dipasarkan
tahun 2010 The Green Pramuka sudah 6 tower yang sold out. Saat
ini developer sedang memasarkan tower 7 yang progres penjualannya sudah
mencapai 40 persen. Tipe studio sudah habis, sehingga yang tersedia
tinggal tipe 2 bedroom berukuran 33 m2 (semi gross) seharga Rp630 jutaan.
Saat ini tower 1 dan 2 sudah dihuni, tower 3 dan 4 siap
diserah-terimakan pada bulan Februari-Maret ini, sedngkan tower 5 dan 6
yang dilengkapi pusat perbelaanjaan di bagian bawahnya dijadwalkan akan
selesai pada pertengahan 2016.
Selain dengan fasilitas KPA yang uang mukanya dapat dicicil, konsumen
juga dikasih alternatif membeli dengan tunai bertahap sampai 36 kali.
“Soalnya pembelian melalui KPA lagi kurang menarik. Di samping bank
lebih ketat, bunganya juga lumayan tinggi. Makanya kami tawarkan program
seperti ini,” kata Andreka. YI
Title: The Green Pramuka Terjual Enam Tower
Posted by:
Published :2014-01-19T01:44:00+07:00
The Green Pramuka Terjual Enam Tower
Posted by:
Published :2014-01-19T01:44:00+07:00
The Green Pramuka Terjual Enam Tower