Tower Bougenville adalah tower ke empat yang dibangun oleh PT Duta Paramindo Sejahtera di kompleks Apartemen The Green Pramuka. Tower ini dibangun di areal terdepan untuk site plan tahap 1 jika masuk
dari main gate Jl Jend A. Yani. Hal ini diperkirakan akan larisnya tower ini dengan cepat. Selain dekat dengan pintu utama dekat dengan Jl Jend A Yani, View yang didapat juga lebih luas terutama yang menghadap timur karena tidak ada bangunan tinggi yang menghalangi pandangan. Bayangkan jika kita lihat dari ketinggan dimalam hari, lampu lampu mobil berwarna warni bergerak dinamis, sungguh menjadi pemandangan yang menyenangkan dan mampu menghilangkan penat setelah lelah dengan rutinitas seharian.
Di sebelah utara memang terhalang oleh apartemen juga namun view yang didapat cukup luas mengingat yang terlihat adalah swimming poolnya. Disebelah selatan adalah office tower tadi dan disebelah timur tidak terhalang. Yang menjadi favorite di tower ini adalah di lantai bawah dan yang pasti yang mengadap timur.
Selain itu, yang membedakan dengan ketiga tower sebelumnya adalah letak pembagian ruangan pada unitnya, biasanya kamar mandi terletak di belakang dekat kamar utama dan balkon, namun untuk tower empat letak kamar mandi berada sebelah depan dekat pintu masuk dengan pintu yang dibuat sedemikian rupa sehingga tidak berhadapan dengan kamar anak dan ruang dapur. Hal ini berakibat letak balkon menjadi lebih lebar dan jendela untuk keluar semakin luas. Ini juga baik bagi yang percaya feng shui mengingat sebelumnya mungkin merasa bahwa pintu masuk yang berhadapan langsung dengan pintu kamar mandi konon akan mengakibatkan rejekinya kurang baik
Hubungi segera Rey di 0877-80516905 atau 021-30312312 atau BBM 270D19E0 untuk mendapatkan pilihan unit serta Harga Spesial.
Title: Launching Tower Keempat (Bougenville)
Posted by:
Published :2012-07-07T17:56:00+07:00
Launching Tower Keempat (Bougenville)
Posted by:
Published :2012-07-07T17:56:00+07:00
Launching Tower Keempat (Bougenville)